Efnews.id - Kota Malang - Kamis, 30 November 2023
Badan Pembangunan dan Perencanaan Daerah (Bappeda) Kota Malang pagi ini mengundang 61 Organisasi Kemasyarakatan dan Pemuda (OKP) Se-kota Malang dalam Focus Group Disscusion di Hotel Atria, Jl. Letjend S. Parman No. 87, Kec. Blimbing, Kota Malang. Diskusi bertajuk "Partisipasi Pemuda Menuju Sumber Daya Manusia Kompeten Pada RKPD 2025" ini digelar sejak pukul 09.00 WIB.
Kegiatan dibuka dengan menyanyikan lagu kebangsaan, Indonesia Raya. Dwi Rahayu, Kepala Bappeda Kota Malang membuka secara resmi kegiatan ini.
Sebelum diskusi dimulai, setiap OKP berkesempatan untuk memperkenalkan diri agar terjalin keakraban diantara OKP yang hadir lainnya. Setelah itu, Agung H. Buana, Kasubid Perencanaan Ekonomi dan Keuangan Bappeda Kota Malang menjelaskan Usulan Musrenbang Pemuda 2022 Untuk RKPD 2024.
"Jumlah usulan masuk pada tahun 2022 sebanyak 263. Sedangkan jumlah usulan diakomodir sebanyak 197", papar Agung.
Usulan tersebut tersebar di 15 perangkat daerah, yaitu :
1. Dinas Tenaga Kerja, Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu
2. Dinas Lingkungan Hidup
3. Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan
4. Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian
5. Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata
6. Dinas Komunikasi dan Informatika
7. Dinas Sosial P3AP2KB
8. Dinas Perhubungan
9. Dinas Kesehatan
10. Dinas Pendidikan dan Kebudayaan
11. Dinas Perpustakaan Umum dan Arsip Daerah
12. Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil
13. Badan Penanggulangan Bencana Daerah
14. Badan Kesatuan Bangsa dan Politik
15. Satuan Polisi Pamong Praja
"Oleh karena itu kita coba lihat seperti apa akomodirnya. Ini yang akan dilaksanakan di tahun 2024", kata Agung menjelaskan lebih lanjut kepada peserta.
Kemudian Agung memaparkan pelatihan-pelatihan yang menjadi usulan di tahun 2024.
"Ada pelatihan tata kecantikan rambut, ini contoh, mohon disiapkan nama yang ikut kegiatan ini dan masing-masing setor nama ke Bappeda untuk diserahkan langsung ke Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. Jangan sampai sudah terakomodir tapi tidak ada orangnya", tandasnya.
Hari ini juga akan dibagikan trik bagaimana mendapatkan usulan kegiatan yang diakomodir. Sementara itu, tanggal 7 Desember 2023 ini para OKP yang hadir ini sudah dihadapkan dengan Perangkat Daerah. Dan bisa mengomunikasikan hal ini dengan Dinas-Dinas terkait.
Sesuai SE Kamus Usulan , untuk memilih pelatihan yang mana yang akan diikuti. Kalau mau tahu caranya, bisa juga dengan meminta pendapat dari senior-senior yang sering mendapatkan.
"Usulan ini tolong dilihat, dipilih sendiri dan masuk ke link usulkan sesuai dengan Kamus Usulan. Batas waktu sampai 4 Desember 2023", lanjutnya lagi.
Disampaikan seperti itu, karena tanggal 7 Desember 203 ini akan digelar Pra Musrenbang Pemuda. Sehingga diharapkan masing-masing OKP dapat segera mengisi link yang diberikan. (redaksi)