menu
96
dilihat
DPC API Gelar Silaturahmi Menuju Siak Maju Bersama Alfedri Husni Calon Bupati Siak

Efnews.id, jumat 27 September 2024.

Dewan Pimpinan Cabang  API (Asosiasi Pendeta Indonesia) menggelar acara ramah tamah dan silaturahmi bersama Bupati Siak, Alfedri yang juga menjadi salah satu paslon pencalonan bupati pada pilkada tahun ini yang berlangsung di kafe kopitaria kandis km 80, kab siak. 

 

Dalam acara tersebut banyak perbincangan yang merujuk untuk bagaimana visi misi calon bupati tersebut untuk membangun Kabupaten Siak ini dan menjadi daerah maju dan nasionalis tanpa membeda bedakan suku dan agama dan siap mendukung seluruh kalangan   masyarakat yang berada di Kab Siak . 

 

"Kita adalah salah satu kabupaten yang mendapatkan penghargaan di KompasTV sebagai 5 kabupaten terbaik di Indonesia salah satu nya adalah Kabupaten Siak dalam masa jabatan saya. Kenapa bisa terpilih itu semua karena kita memang benar-benar bekerja sampe menyentuh ke desa desa dan kita juga mempunyai beberapa program   yaitu membantu infrastruktur jalan lebih baik, memberi pendidikan yang layak kepada semua  anak anak, dan pustu atau puskesmas pembantu di setiap desa.  Jadi saya berharap izin kan lah saya kerja 1 priode lagi", ungkap Alfedri sambil tersenyum. 

Alfedri juga menambahkan, "Saya akan memperhatikan pendeta-pendeta dengan memberikan insentif untuk para pendeta dan pengurus DPC API Siak dalam Perayaan Hari besar agama Kristen, yaitu Natal, Paskah, dan Pentakosta pada masa jabatan saya sebagai bupati Siak".

Dalam kata sambutan  Ketua DPC API, Pdt. Santoni Malau, SE, S.Pd  mengungkapkan rasa terimakasih nya , "terimakasih atas waktu dan kehadiran Pak Bupati Alfedri pada undangan kami pada sore hari ini kami sangat bangga mempunyai pemimpin yang memperhatikan kami .

 

Acara yang berlangsung hangat tersebut dihadiri oleh puluhan pendeta pemuka agama Kab Siak dan seluruh jajaran anggota API (ASOSIASI PENDETA INDONESIA) yang sangat antusias menyambut kehadiran sang calon pemimpin 

 

Juga di meriah kan ada nya sesi tanya jawab   langsung untuk program dalam masa jabatan kedepanya jika terpilih kembali menjadi bupati, 

Dan di akhiri dangan pemberian bunga tanda cendra mata serta makan bersama dan foto bersama (Yosua Nababan).


Anda mungkin juga menyukai

Comments

https://efnews.id/assets/images/user-avatar-s.jpg

0 comment

Write the first comment for this!